Kontras.id, (Gorontalo) – DPRD Kabupaten Gorontalo menggelar rapat paripurna internal dalam rangka menetapkan program pembentukan peraturan daerah (Propemperda) Kabupaten Gorontalo Tahun 2022, Selasa 23/11/2021.
Propemperda yang disepakati antara DPRD dan Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo berjumlah 32 Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda). Dari 32 Ranperda tersebut, usul inisiatif pemerintah daerah terdiri dari 17 Perda dan usul prakarsa DPRD berjumlah 15 Perda.
Juru bicara Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD, Jarwadi Mamu menyampaikan, dari sejumlah Ranperda tersebut terdapat sejumlah yang telah masuk dalam Propemperda tahun 2021, namun tetap harus dimasukan dalam Propemperda 2022.
“Berdasarkan jumlah Ranperda yang diusulkan tersebut, terdapat dua Ranperda merupakan lanjutan pembahasan tahun 2021, yaitu Peraturan Daerah Tentang Retribusi Jasa Umum dan Peraturan Daerah Tentang Retribusi Jasa Usaha,” ujar Jarwadi.
“Karena belum dapat sepenuhnya terealisasi di tahun ini, termasuk belum terakomodir dalam anggaran. Alasan lainnya adalah Perda itu dirasa perlu untuk dibentuk,” sambung Ketua Fraksi Nasdem ini.
Jarwadi mengatakan, DPRD dan pemerintah daerah terus berkomitmen dan konsisten dalam proses pengkajian serta perumusan substansi muatan draft masing-masing rancangan peraturan daerah.
“Perlu kita ketahui, Propemperda merupakan pedoman dalam menciptakan peraturan daerah yang berkualitas, sehingga diharapkan mampu memenuhi kebutuhan dan memiliki manfaat bagi daerah dan masyarakat dalam mewujudkan tatanan hukum yang berkeadilan,” tutup Jarwadi.
Berikut daftar 17 Ranperda usul inisiatif pemerintah daerah:
- Peraturan Daerah Tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Kabupaten Gorontalo Nomor 4 Tahun 2016 Tentang Bangunan Gedung
- Peraturan Daerah Tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Daerah Kabupaten Gorontalo Nomor 3 Tahun 2012 Tentang Retribusi Perizinan Tertentu
- Peraturan Daerah Tentang Perlindungan Dan Pemberdayaan Nelayan
- Peraturan Daerah Tentang Penyelenggaraan PTSP
- Peraturan Daerah Tentang Pengelolaan Keuangan Daerah
- Peraturan Daerah Tentang Rencana Penanggulangan Bencana Kabupaten Gorontalo Tahun 2021-2026
- Peraturan Daerah Tentang Pertanggungjawaban Pelaksanan APBD Tahun 2021
- Peraturan Daerah Tentang Pola Karir
- Peraturan Daerah Tentang Pemberian Insentif dan Kemudahan Berusaha
- Peraturan Daerah Tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun 2022
- Peraturan Daerah Tentang Fasilitasi Pencegahan dan Penanggulangan Terhadap Penyalahgunaan Dan Peredaran Gelap Narkotika dan Zat Adiktif lainnya
- Peraturan Daerah Tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun 2023
- Peraturan Daerah Tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup
- Peraturan Daerah Tentang Retribusi Jasa Umum
- Peraturan Daerah Tentang Retribusi Jasa Usaha
- Peraturan Daerah Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Gorontalo Tahun 2020-2030
- Peraturan Daerah Tentang Penyelenggaraan Perpustakaan
Sementara, untuk 15 Ranperda usul prakarsa DPRD yakni:
- Peraturan Daerah Tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Kabupaten Gorontalo Nomor 02 Tahun 2017 Tentang Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan
- Peraturan Daerah Tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Kabupaten Gorontalo Nomor 05 Tahun 2016 Tentang Ketertiban Umum
- Peraturan Daerah Tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Kabupaten Gorontalo Nomor 07 Tahun 2020 Tentang Penyelenggaraan Pasar
- Peraturan Daerah Tentang Penyelenggaraan Ketenaga Kerjaan
- Peraturan Daerah Tentang Pemberdayaan Usaha Mikro
- Peraturan Daerah Tentang Perlindungan Dan Pemberdayaan Petani
- Peraturan Daerah Tentang Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa
- Peraturan Daerah Tentang Pencegahan dan Peningkatan Kualitas Terhadap Perumahan Kumuh Dan Permukiman Kumuh
- Peraturan Daerah Tentang Pengelolaan Keuangan Desa
- Peraturan Daerah Tentang Dokumentasi Dan Kearsipan
- Peraturan Daerah Tentang Perlindungan Disabilitas
- Peraturan Daerah Tentang Pembelajaran Berbasis Budaya, Sejarah dan Sumber Daya Alam Di Satuan Pendidikan Dasar Di Kabupaten Gorontalo
- Peraturan Daerah Tentang Penggunaan Jalan Umum dan Jalan Khusus Bagi Angkutan Perkebunan Dan Pertambangan
- Peraturan Daerah Tentang Sistem Penyediaan Air Minum
- Peraturan Daerah Tentang Perlindungan dan Pengembangan Artefak Budaya, Kawasan Sejarah Dan Bentengan Alam di Kabupaten Gorontalo
Penulis : Thoger
Editor : Anas Bau