Example floating
Example floating
DaerahLegislator

DPRD Kabgor Kembali Bahas APBD 2022 Bersama TAPD

×

DPRD Kabgor Kembali Bahas APBD 2022 Bersama TAPD

Sebarkan artikel ini
DPRD Kabupaten Gorontalo
Foto : Suasana pembahasan APBD 2022 oleh Banggar DPRD Kabgor TAPD, di ruang Rapat Paripurna DPRD, Senin (22/11/2021),(foto Thoger/Kontras.id).

Kontras.id, (Gorontalo) – Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kabupaten Gorontalo kembali menggelar rapat pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2022 bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) di ruang rapat Paripurna DPRD, Senin 22/11/2021.

Rapat yang dipimpin Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo, Syam T Ase, dan dihadiri seluruh anggota Banggar dan anggota TAPD serta dihadiri oleh sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD).

“Hari ini kami melanjutkan rapat pembahasan APBD 2022, setelah DPRD melakukan paripurna materi KUA-PPAS APBD 2022,” terang Syam.

Syam menjelaskan, pembahasan APBD menjadi penting karena akan menjadi dasar program kerja pemerintah daerah tahun 2022.

“Pembahasan APBD harus berdasarkan regulasi yang ada dan sesuai kebutuhan masyarakat. Kita juga mempertimbangkan anggaran dan kebutuhan di setiap OPD,” jelas Syam.

Syam optimis, pembahasan APBD 2022 dapat diselesaikan sesuai target yang telah tentukan, yakni sebelum pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Gorontalo ke 348.

“Kita akan tuntaskan pembahasan APBD 2022. Saat ini sudah beberapa OPD yang telah melakukan pemaparan ke Banggar DPRD, rapat kita gelar sampai malam. Besok tinggal tiga atau empat OPD,” pungkas Syam.

Penulis : Thoger
Editor : Anas Bau
Share :  
Example 120x600