Example floating
Example floating
DaerahLegislator

Komisi I DPRD Kabgor Terima Aspirasi Warga

×

Komisi I DPRD Kabgor Terima Aspirasi Warga

Sebarkan artikel ini
DPRD Kabupaten Gorontalo
Foto : Komisi I DPRD Kabgor saat menerima aparat Desa dan BPD Sukadamai, Kecamatan Bilato, Senin (07/06/2021),(foto Thoger/Kontras.id).

Kontras.id, (Gorontalo) – Komisi I DPRD Kabupaten Gorontalo, terima aspirasi dari warga masyarakat Desa Suka Damai, Kecamatan Bilato, Senin 07/06/2021.

Ketua Komisi l, Syarifudin Bano menjelaskan, pihaknya menerima aspirasi terkait beberapa persoalan di Desa Sukadamai, Kecamatan Bilato. Kata, Syarifudin, untuk menyelesaikan persoalan tersesbut, pihaknya mengembalikannya ke pihak BPD.

“Sebab itu tugas dan fungsi BPD dalam rangka mengontrol serta mengawasi kegiatan di desa. Kita minta BPD segera mengundang secara resmi kepala desa untuk mengklarifikasi permaslahan tersebut. Jadi kita beri ruang BPD,” jelas Syarifudin.

“Jika langkah BPD tidak dihiraukan kepala desa, maka mau tidak mau BPD harus mengambil langkah lain. Kita juga sudah meminta PMD dan Camat setempat untuk memfasilitasi pertemuan tersebut,” sambung Syarifudin.

Ditempat yang sama Sekertaris Desa Sukadamai, Husain R. Mukmin mengungkapkan, mereka mendatangi DPRD dalam rangka melaporkan berbagiai permasalahan yang terjadi di desa Sukadamai.

“Kedatangan kami ke DPRD dalam rangka melaorkan berbagai perseolan yang terjadi di Desa Suka Damai. Seluruh persolan kami telah sampaikan ke DPRD,” tutur Husain.

Penulis : Thoger
Editor : Anas Bau
Share :  
Example 120x600