Example floating
Example floating
Daerah

Jurnalis Gorontalo Matangkan Persiapan Prestapora HPN 2026, Enam Agenda Meriah Siap Digelar

×

Jurnalis Gorontalo Matangkan Persiapan Prestapora HPN 2026, Enam Agenda Meriah Siap Digelar

Sebarkan artikel ini
Junalis Gorontalo
I Kadek Sugiarta didampingi kuasa hukum dan para jurnalis Gorontalo saat melaporkan Kreator konten ZH di Polda Gorontalo beberapa waktu lalu,(foto Istimewa).

Kontras.id, (Gorontalo) – Menjelang peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2026, komunitas jurnalis di Gorontalo terus memacu persiapan melalui wadah Prestapora. Perayaan tahun ini tidak hanya diarahkan pada kegiatan seremonial, tetapi juga menyentuh langsung kebutuhan sosial masyarakat, olahraga antarwartawan, hingga ekspresi seni kreatif.

Ketua Panitia Pelaksana, Sofyan Ishak, mengatakan seluruh konsep acara telah dirancang secara matang agar mampu menghadirkan manfaat nyata sekaligus memperkuat solidaritas insan pers. Sedikitnya enam agenda utama disiapkan untuk menghidupkan atmosfer HPN di Gorontalo.

Salah satu kegiatan unggulan adalah program bedah rumah yang akan berjalan paling lama, yakni sejak 20 Januari hingga 9 Februari 2026. Program ini menjadi simbol keterlibatan pers dalam aksi kemanusiaan.

“Kami ingin kehadiran jurnalis tidak hanya dirasakan melalui berita, tetapi juga melalui aksi kemanusiaan langsung. Bedah rumah ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap warga yang membutuhkan hunian layak,” ujar Sofyan, Selasa 13/01/2026.

Selain itu, kepedulian sosial juga diwujudkan melalui kegiatan donor darah yang dijadwalkan berlangsung pada 7 Februari 2026, dengan melibatkan insan pers dan masyarakat umum.

Di bidang olahraga, panitia menggelar Jurnalist Futsal League yang akan berlangsung pada 30 Januari hingga 1 Februari 2026. Turnamen ini diharapkan menjadi sarana mempererat hubungan antarsesama jurnalis sekaligus menjaga kebugaran di tengah rutinitas peliputan.

Sementara untuk sektor seni dan kreativitas, dua kegiatan disiapkan sebagai ruang ekspresi visual. Festival Foto Jurnalistik akan menjadi panggung bagi para pewarta foto memamerkan karya terbaik mereka, sedangkan Mural Competition pada 1–3 Februari 2026 akan menghadirkan sentuhan artistik di ruang-ruang publik dengan pesan sosial dan positif.

Seluruh rangkaian kegiatan tersebut akan berpuncak pada acara “Panggung Kita” yang dijadwalkan berlangsung pada 9 Februari 2026. Malam puncak ini akan menjadi momentum refleksi sekaligus apresiasi atas kontribusi pers dalam pembangunan daerah.

“Kami mengajak seluruh rekan-rekan jurnalis dan masyarakat untuk ikut berpartisipasi dan menyukseskan rangkaian kegiatan ini. Mari kita jadikan HPN 2026 sebagai momentum untuk memperkuat sinergi dan menebar manfaat bagi Gorontalo,” tandas Sofyan.

Sebagai gambaran, berikut jadwal utama kegiatan Prestapora HPN 2026: bedah rumah pada 20 Januari hingga 9 Februari, Festival Foto Jurnalistik 20 Januari sampai 7 Februari, Jurnalist Futsal League 30 Januari sampai 1 Februari, Mural Competition 1 sampai 3 Februari, Donor Darah 7 Februari, dan Panggung Kita sebagai penutup pada 9 Februari 2026.

Share:  
Example 120x600