Example floating
Example floating
DaerahLegislator

Fraksi PKS Minta Pemerintah Daerah Untuk Memperhatikan Kepentingan Rakyat

×

Fraksi PKS Minta Pemerintah Daerah Untuk Memperhatikan Kepentingan Rakyat

Sebarkan artikel ini
Partai PKS-Gerindra
Foto: Atribut Partai PKS-Gerindra,(foto Istimewa).

Kontras.id, (Gorontalo) – Fraksi PKS-Gerindra DPRD Kabupaten Gorontalo meminta pemerintah daerah untuk selalu memperhatikan dan mengedepankan kepentingan rakyat dari segala kepentingan.

“Fraksi  PKS meminta  kepentingan rakyat senantiasa menjadi perhatian dengan melihat momentum yang terjadi di lapangan, contoh bantuan bibit (bagi petani),” tegas Ketua Fraksi PDI-P, Ali Dj. Polapa saat menyampaikan pelaporan Badan Anggaran (Banggar) pada paripurna APBD Tahun Anggaran 2023 belum lama ini.

Selain itu kata Ali, Fraksi PKS-Gerindra juga sepakat untuk menurunkan target Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Fraksi PKS meminta agar target PAD tahun 2023 dapat tercapai mengingat realisasi PAD pada tiga tahun anggaran sebelumnya cenderung mengalami penurunan,” terang Ali.

Sementara untuk menata arus kas daerah, Fraksi PKS-Gerindra berharap agar pengelolaan keuangan daerah diatur dengan baik.

“Tertib Administrasi baik pembahasan dan pengelolaan keuangan terutama untuk Pemda 
Dalam menata arus kas jika APBD sudah disepakati bersama,” ucap Ali.

“Fraksi PKS-Gerindra juga menyetujui setiap yang disepakati yang diketuk pada pembahasan Banggar (badan anggaran) ini,” tandas Ali.

Penulis : Thoger
Share :  
Example 120x600