Kontras.id, (Gorontalo) – Wisata Bukit Proja jadi saksi Romatum Alamri sah pimpin Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Gorontalo masa bhakti 2022-2025, Kamis 07/06/2022.
Terpilih secara aklamasi dengan motto Pemuda Unggul Menuju Gorontalo Gemilang, Romatum pada sambutannya mengatakan. KNPI akan menjadi mitra pemerintah daerah untuk kemajuan masa depan, namun siap hadir untuk mengkritik kebijakan yang dinilai tidak sesuai dengan keinginan rakyat.
“KNPI periode 2022-2025, akan menjadi teman setia pemerintah dalam membangun Kabupaten Gorontalo, namun juga akan kritis terhadap kebijakan yang dinilai tidak sesuai dengan keinginan rakyat,” tegas Romatum.
Lebih lanjut Romatum mengatakan, KNPI telah berhasil mengakomodir berbagai macam kepentingan didalam kepengurusannya.
“Dengan hal itu semua elemen bersatu untuk mengawal jalannya pembangunan di Kabupaten Gorontalo dan siap membawa Kabupaten Gorontalo lebih gemilang nantinya,” tegas Roman sapaan akrabnya.
Seperti diketahui, kepengurusan KNPI DPD Kabupaten Gorontalo dilantik oleh Ketua DPD I KNPI Gorontalo, Ghalieb Lahidjun dengan struktur, Ketua Romatun Alamri, Sekretaris KNPI Alfian Biga dan Bendahara Gustriman Aliwu.
Dalam pelantikan itu, turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata, Syamsul Baharudin, Anggota DPRD Kabupaten Gorontalo, Iskandar Mangopa, Eman Mangopa, Ketua KPU, dan Bawaslu Kabupaten Gorontalo, pengurus karang taruna Kabupaten Gorontalo, pengurus KNPI se Provinsi Gorontalo, perwakilan ormas, OKP, serta peserta pelantikan DPD KNPI Kabupaten Gorontalo.
Penulis : Khalid Moomin