Example floating
Example floating
DaerahPemerintahan

Gelar Kunker di Kecamatan Limbar, Ini yang Dilakukan Sekda Kabgor

×

Gelar Kunker di Kecamatan Limbar, Ini yang Dilakukan Sekda Kabgor

Sebarkan artikel ini
Hadijah U. Tayeb
Foto : Sekda Kabgor, Hadijah U. Tayeb saat merahkan alat Prokes kepada Camat Limbar, Jumat (23/04/2021),(foto Humas).

Kontras.id, (Gorontalo) – Dalam rangka monitoring ramadhan sehat aman dari Covid-19, Pemerintah Kabupaten Gorontalo mengelar kunjungan kerja ke Kecamatan Limboto Barat, Jumat 23/04/2021.

Sekretaris Daerah (Sekda) Hadijah U Tayeb mengatakan, Kunker ke Kecamatan Limbar tersebut guna mengecek fasilitas protokol kesehatam yang disiapkan oleh tamirul masjid.

“Kami juga menyerahkan bantuan alat Prokes kepada Camat Limboto Barat di Masjid Baitulzana Desa Ombulo . Alat-alat yang dibagaikan berupa masker medis, disinfektan, alkohol hingga handsanitizer,” terang Hadijah.

Tak hanya itu, kata Hadijah Kapolsek Limbar juga ikut menyerahan bantuan Al-Quran kepada ketua Tamirul masjid.

“Pembagian alat-alat Prokes tujuananya, jika ada masyarakat yang lupa atau tidak punya bisa dibagikan pada mereka. Sehingga tidak ada alasan masyarakat dan jamaah tidak mematuhi aturan Prokes,” tutur Hadijah.

“Pemerintah daerah ingin Ramadhan ini ibadahnya tetap lancar, namun pengendalian Covid-19 tetap jalan,” tandas Hadijah.

Editor : Anas Bau
Share :  
Example 120x600