Example floating
Example floating
DaerahHeadlineKesehatan

Sambut HPN 2026, Jurnalis Gorontalo Gelar Aksi Donor Darah

×

Sambut HPN 2026, Jurnalis Gorontalo Gelar Aksi Donor Darah

Sebarkan artikel ini
Jurnalis Gorontalo
Pamflet kegiatan donor darah oleh komunitas All Jurnalis Gorontalo,(foto Istimewa).

Kontras.id, (Gorontalo) – Menyambut peringatan Hari Pers Nasional (HPN) ke-80 tahun 2026, komunitas All Jurnalis Gorontalo menginisiasi kegiatan sosial berupa donor darah. Aksi ini menjadi cerminan kepedulian insan pers terhadap nilai kemanusiaan sekaligus ajakan terbuka bagi masyarakat untuk ikut berkontribusi.

Kegiatan donor darah tersebut mengusung tema “Setetes Darah, Untuk Kemanusiaan” dan dijadwalkan berlangsung pada Selasa, 3 Februari 2026. Pelaksanaannya dimulai pukul 09.00 hingga 11.30 WITA dengan lokasi di DPRD Kabupaten Gorontalo.

Koordinator Lapangan kegiatan, Ajohn, menegaskan bahwa agenda ini tidak sekadar menjadi bagian dari rangkaian peringatan HPN, melainkan bentuk aksi nyata jurnalis dalam membantu sesama.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin menunjukkan bahwa jurnalis tidak hanya hadir menyampaikan informasi, tetapi juga ikut berkontribusi langsung bagi kemanusiaan. Setetes darah yang kita donorkan bisa menyelamatkan nyawa orang lain,” ujar Ajohn, Jumat 30/01/2026.

Ia menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini terbuka bagi masyarakat umum yang memenuhi persyaratan sebagai pendonor. Panitia pelaksana juga menyiapkan sejumlah bingkisan menarik sebagai bentuk penghargaan kepada para peserta.

“Kami mengajak seluruh rekan jurnalis dan masyarakat Gorontalo untuk bersama-sama berpartisipasi. Selain menyehatkan tubuh, donor darah ini juga menjadi amal kemanusiaan yang sangat berarti,” kata Ajohn.

Baca Juga: Jurnalis Gorontalo Matangkan Persiapan Prestapora HPN 2026, Enam Agenda Meriah Siap Digelar

Ajohn berharap pelaksanaan kegiatan dapat berjalan dengan lancar serta mendapat dukungan dari berbagai elemen, sehingga menjadi salah satu rangkaian HPN 2026 yang memberi manfaat nyata bagi masyarakat Gorontalo.

Bagi warga yang berminat ikut berpartisipasi atau membutuhkan informasi lebih lanjut, dapat menghubungi Ajohn selaku koordinator lapangan melalui nomor 0853-9964-9994.

Share:  
Example 120x600