Example floating
Example floating
AdvertorialDaerahPemerintahan

Gelar Apel di Pantai Batu Pinagut, Pemkab Boltara Soroti Disiplin ASN

×

Gelar Apel di Pantai Batu Pinagut, Pemkab Boltara Soroti Disiplin ASN

Sebarkan artikel ini
Sirajudin Lasena
Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Boltara, Sirajudin Lasena dan Aditya Pontoh saat apel ASN di Pantai Batu Pinagut pada Jumat, 23 Januari 2026,(foto Istimewa).

Kontras.id, (Bolmut) –  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Utara (Boltara) menggelar apel pagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kawasan Wisata Pantai Batu Pinagut, Jumat 23/01/2026.

Apel tersebut diikuti langsung oleh Bupati Boltara Dr. Sirajudin Lasena, SE., M.Ec.Dev., bersama Wakil Bupati Moh. Aditya Pontoh, S.IP.

Kegiatan apel pagi kali ini dilaksanakan di ruang terbuka dan dirangkaikan dengan senam pagi serta aksi bersih-bersih pantai.

Langkah tersebut dinilai sebagai bagian dari upaya menumbuhkan kebersamaan aparatur sekaligus meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan, khususnya di kawasan wisata daerah.

Dalam arahannya, Asisten Bidang Administrasi Umum, Nazarudin Maloho menegaskan bahwa disiplin merupakan fondasi utama dalam pelaksanaan tugas ASN.

Ia mengingatkan seluruh aparatur agar menjunjung tinggi adab, bersikap rendah hati, serta menjaga kekompakan dalam menjalankan roda pemerintahan.

Menurutnya, etika dan sikap profesional ASN memiliki pengaruh langsung terhadap kualitas pelayanan publik. Karena itu, setiap aparatur dituntut untuk menjaga integritas dan tanggung jawab dalam melayani masyarakat.

Baca Juga: APBDes 2026 Jadi Penentu, Sirajudin Lasena Minta Sangadi Tak Main Aman

Apel yang diikuti oleh seluruh ASN lingkup Pemerintah Kabupaten Boltara tersebut turut dihadiri Staf Ahli Bupati, para Asisten, serta pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Pemerintah daerah berharap kegiatan ini dapat memperkuat komitmen aparatur dalam mendukung kinerja pemerintahan yang efektif dan responsif.

Share:  
Example 120x600