Example floating
Example floating
AdvertorialDaerahPemerintahan

Nawir Tondako Tinjau Lokasi Pembangunan Gudang Ketahanan Pangan

×

Nawir Tondako Tinjau Lokasi Pembangunan Gudang Ketahanan Pangan

Sebarkan artikel ini
Nawir Tondako
Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Nawir Tondako saat meninjau lokasi pembangunan Gudang Ketahanan Pangan di Kelurahan Bongohulawa, Kecamatan Limboto, Sabtu 17 Mei 2025,(foto Humas Pemkab Gorontalo).

Kontras.id, (Gorontalo) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo terus bergerak dalam mendukung program nasional ketahanan pangan.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat,Nawir Tondako melakukan peninjauan langsung ke calon lokasi pembangunan Gudang Ketahanan Pangan di Kelurahan Bongohulawa, Kecamatan Limboto, Sabtu 17/05/2025.

Dalam kunjungan tersebut, Nawir didampingi oleh Kepala Biro Logistik Polda Gorontalo, Gunarko beserta jajaran, serta sejumlah pejabat seperti Kabag Logistik Polres Gorontalo, perwakilan Pertahanan Kabupaten Gorontalo, dan sejumlah perangkat daerah.

Peninjauan ini juga mencakup proses awal pengukuran lahan, yang diproyeksikan sebagai pusat penyimpanan hasil panen petani Gorontalo. Lokasi tersebut berada di atas tanah milik Pemkab Gorontalo yang rencananya akan dihibahkan untuk pembangunan gudang.

“Calon lokasi yang dipilih adalah tanah milik Pemerintah Kabupaten Gorontalo yang akan dihibahkan untuk lokasi pembangunan Gudang Ketahan Pangan,” ujar Nawir.

Nawir menjelaskan bahwa keberadaan gudang ini penting untuk menjamin ketersediaan stok pangan lokal dan menstabilkan distribusi hasil pertanian di wilayah tersebut.

“Tujuan pembangunan Gudang Ketahanan Pangan adalah tempat penyimpanan hasil panen masyarakat di wilayah Kabupaten Gorontalo,” kata Nawir.

Adapun luas area yang telah disiapkan mencapai 3 hektare atau 30.000 meter persegi. Pemerintah kabupaten menyatakan siap jika diperlukan penambahan area di masa mendatang sebagai bentuk dukungan terhadap penguatan program ketahanan pangan nasional.

“Apabila terjadi perkembangan potensi penambahan lokasi lahan di sekitarnya, maka Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo siap guna mendukung program Pemerintah Pusat dalam Ketahanan Pangan,” terang Nawir.

Ia juga menegaskan pentingnya percepatan proses hibah agar pembangunan bisa segera dimulai. Targetnya, peletakan batu pertama akan dilaksanakan secara nasional pada 2 Juni 2025.

“Kami berharap proses hibah ini berjalan dengan baik secepatnya, semoga dengan tenggang waktu yang diberikan tanggal 2 Juni 2025, Insya Allah secara Nasional akan dicanangkan peletakkan batu pertama pembangunan Gudang Ketahanan Pangan di Kabupaten Gorontalo,” tandas Nawir.

Share :  
Example 120x600