Kontras.id, (Gorontalo) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gorontalo mengadakan rapat evaluasi dan persiapan rekapitulasi penghitungan suara tingkat kecamatan untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo di Orasawa Resto, Jumat 29/11/2024.
Ketua KPU Kabupaten Gorontalo, Windarto M. Bahua membuka rapat dengan menekankan pentingnya evaluasi terhadap proses pemungutan dan penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS).
“Dalam evaluasi ini, setiap PPK menyampaikan laporan mengenai pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara di masing-masing wilayah,” ujar Windarto.
Selain mengevaluasi tahapan sebelumnya, rapat ini juga difokuskan pada persiapan teknis pelaksanaan rekapitulasi suara tingkat kecamatan. Langkah ini diambil untuk memastikan proses rekapitulasi berjalan lancar, transparan, dan sesuai dengan prosedur yang berlaku.
Dalam diskusi, KPU Kabupaten Gorontalo memberikan arahan teknis kepada PPK terkait mekanisme rekapitulasi di tingkat kecamatan. Penekanan diberikan pada pentingnya menjaga akurasi data serta memastikan bahwa seluruh proses dilakukan secara terbuka dan dapat diawasi oleh pihak-pihak terkait.
“Kami mengapresiasi kinerja seluruh PPK yang telah bekerja keras selama tahapan pemungutan suara. Namun, masih ada pekerjaan penting yang harus kita tuntaskan, yaitu rekapitulasi suara di tingkat kecamatan. Untuk itu, kami berharap semua pihak dapat bekerja sama dengan baik,” kata Windarto.
Anggota KPU Provinsi Gorontalo, Opan Hamzah, juga memberikan pandangannya mengenai pentingnya koordinasi yang baik dalam tahapan rekapitulasi ini. Menurutnya, transparansi dan akuntabilitas adalah kunci utama dalam menjaga kepercayaan publik terhadap hasil Pilkada.
Hadir dalam rapat ini Anggota KPU Provinsi Gorontalo Opan Hamzah, Ketua KPU Kabupaten Gorontalo Windarto Bahuwa, serta anggota KPU lainnya, yaitu Sowan Dehi, Hadijah Hamsah, Kadir Mertosono, dan Agustina Bilondatu.
Turut hadir pula Sekretaris KPU Kabupaten Gorontalo Adrian U. Mustafa, Kasubag Teknis Penyelenggaraan Pemilu Haris Pomanto, staf sekretariat terkait, serta seluruh Ketua dan Anggota PPK se-Kabupaten Gorontalo.